Dibalik kesederhanaan timbul rasa ingin memiliki
Ketangguhan untuk mencapai yang terdepan
Membimbing dalam setiap langkah yang tersembunyi
Membuka aura baru yang belum tampak
Dia adalah mimpi yang tersembunyi
Dibalik jubah hitam yang kekar
Hanya ada satu jiwa yang bisa membukanya
Dia adalah diri kita sendiri
Dia tak nampak dan tak akan pernah tampak
Tak akan muncul dan tetap terkurung
Di dalam jiwa sepi yang tak punya gairah
Tak punya keinginan untuk menjadi yang terbaik
Tak punya respon untuk berubah menjadi lebih indah
Mimpi itu indah
Tapi tak indah jika hanya menjadi mimpi
Cobalah terbangun dari mimpi
Raih hidup menjadi nyata
Membuat dunia menjadi cahaya
Menerangi hidup dengan kreasimu
Walau hanya sebatas goresan hidup
Zwar_05fk
0 komentar:
Posting Komentar